Cara Sholat Tasbih
Cara Sholat Tasbih
Sholat Tasbih adalah salat sunah yang dalamnya mengandung kalimat bacaan tasbih sebanyak (300 )kali yang dibaca ketika shalat.
Cara Sholat Tasbih
Salat bisa dilakukan pada siang hari maupun malam hari. Saat ketika dilakukan pada waktu siang hari, diharuskan selau didirikan dalam (4) rokaat yakni dengan satu kali salam. Jika dilakukan ketika malam hari, sebaiknya didirikan dalam dua kali salam dengan dua rekaat masing-masing.
Untuk lebih lengkap mengenai tata cara sholat tasbih, kami sudah membahas sebelumnya pada judul : Sholat tasbih
Keutamaan Sholat Tasbih.
Shalat merupakan suatu hal yang sunah yang bisa membuat hati lebih tenang dan tentram. Ibadah tersebut juga dipercaya bisa untuk mengurangi dosa, menghindarkan dari segala penyakit yang berbahaya, dan mendekatkan diri kepada Alloh Swt, memberatkan timbangan amal baik, amalan tersebut menjadi senjata untuk menghadapi segala persoalan besar hingga senjata tersebut bisa menghadapi krisis pangan.
Dalam hadist diriwayatkan oleh Al-Hakim, Rasulullah SAW bersabda, “Makanan orang beriman pada zaman munculnya Dajjal adalah makanan para malaikat, yaitu tasbih dan taqdis. Maka barang siapa yang ucapannya pada saat itu tasbih, maka Alloh akan menghilangkan darinya dari kelaparan.
Bacaan Niat Sholat Tasbih
أُصَلِّى سُنَّةَ التَّسْبِيْحِ رَكْعَتَيْنِ لِلَّهِ تَعَالَى
Usholli sunnatat-tashbiihi rok’ataini lillagi taa’ala
Artinya:
Saya niat salat tasbih dua rekaat sunah karena Alloh ta’ala.
Sedangkan untuk salat tasbih dengan jumlah empat rekaat, berikut niatnya:
أُصَلِّى سُنَّةَ التَّسْبِيْحِ أَرْبَعَ رَكَعَاتٍ لِلَّهِ تَعَالَى
Usholli sunnatat-tashbiihi arba’a raka’ati lillahi taa’ala
Artinya:
Saya niat sholat sunat tasbih 4 rakaat sunah karena Alloh SWT
Bacaan Tasbih
سُبْحَانَ اللهِ وَالْحَمْدُ لِلَّهِ وَلاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَاللهُ أَكْبَرُ
subhanallah walhamdulillah wala ilaha illallohu allohu akbar.
Artinya:
Maha Suci Allah dan segala puji bagi Allah tiada Tuhan selain Allah, Allah maha besar.”
Manfaat Sholat Tasbih Menurut Hadits
1. Memberatkan timbangan amal baik di akhirat.
Ibadah yang kita amalkan selama ini sudah pasti akan dihisab di akhirat kelak. Jika rajin membaca tasbih maka timbangan amal baik Anda akan diberatkan.
2. Tasbih adalah kalimat terbaik di sisi Alloh Swt.
Satu kali, Rosululloh Saw ditanya oleh sahabat tentang ucapan yang paling baik. Beliau menjawab, ‘Yang diperintah Allah SWT kepada para malaikat-Nya dan hamba-Nya adalah ucapan Subhanallahi wa bihamdihi’.
3. Memiliki tabungan berupa kebun kurma di surga.
Seperti halnya memiliki perkebunan di dunia di mana pemiliknya tinggal memetik hasil keuntungannya, maka demikian juga jika rajin menjalankan sholat tasbih. Anda akan ditanamkan sebatang pohon kurma setiap kali membaca Subhanallahil azhimi wa bi hamdihi.
4. Menghapus dosa yang banyak.
Manfaat dari sholat tasbih menurut hadits lainnya adalah menghapus dosa yang jumlahnya diumpamakan seperti buih di lautan.
5. Senjata menghadapi krisis pangan di akhir zaman.
Manfaat dan keistimewaan shalat tasbih selanjutnya adalah sebagai senjata menghadapi krisis pangan di akhir zaman.
Saat di zaman akhir kelak, kalimat tasbih bagaikan makanan yang bergizi dan menyehatkan bagi umat Muslim.
6. Terhindar dari kesedihan dan penyakit-penyakit berat.
Suatu kali Qabishah al-Makhariq mendatangi Rasulullah dan berkata, ‘Wahai Rasulullah, ajarkan aku beberapa kalimat (ucapan) yang dengannya Allah memberi manfaat kepadaku, karena sungguh umurku sudah tua dan aku merasa lemah untuk melakukan apapun’
Lalu Rasulullah berkata, ‘Jika engkau membacanya, maka akan engkau terhindar dari kesedihan, kusta, penyakit biasa, belang, lumpuh akibat pendarahan otak.
7. Senjata menghadapi persoalan besar.
” Diriwayatkan dari Abu Hurayrah, bahwa jika Rasulullah menghadapi persoalan penting, maka beliau mengangkat kepalanya ke langit sambil mengucapkan Subhanallahil azhim, dan jika beliau bersungguh-sungguh dalam berdoa, maka beliau mengucapkan Ya hayyu ya qoyyum.
8. Mengikuti ajaran Rasulullah SAW.
Dalam hadits yang diriwayatkan Abu Dawud itu, Rasulullah menjamin bahwa jika umat Muslim menjalankan sholat tasbih, maka Alloh mengampuni dosa-dosa.
Demikialah pembahasan kali ini, Semoga bermanfaat.
Artikel tentang Sholat lainya Lainnya :
- Payalchi' le Sunnah u Rowatib
- Bix payalchi' le Tahajud
- Rukun Sholat Jenazah
The post Cara Sholat Tasbih appeared first on this page.