Ikhfa
Ikhfa adalah salah satu hukum tajwid dalam membaca Al-Qur’an yang baik dan benar yaitu hukum nun mati dan tanwin, Berikut ini adalah penjelasan lengkap mengenai apa saja hurufnya dan juga contoh serta cara membacanya.
Ikhfa dalam pembahasan kali ini adalah ikhfa haqiqi yaitu suatu hukum membaca Al-Qur’an dalam hukum nun mati atau tanwin, berbeda dengan ikhfa syafawi. Jika ikhfa syafawi berada pada hukum mim mati.
ความเข้าใจ
Diketahui dalam pembagian hukum Nun Mati dan Tanwin, huruf tersebut adalah huruf yang tidak dimiliki oleh Izhar, Idghom, dan Iqlab. Sehingga jumlah Huruf nya adalah yang paling banyak di antara semua hukum yang ada dalam hukum Nun Mati dan Tanwin.
Huruf ikfa berjumlah 15, menjadi yang terbanyak diantara lainnya saat berbicara mengenai hukum nun mati atau tanwin, Jika kesulitan menghafal hurufnya , maka hafal saja idzhar, idghom dan iqlab, setelah itu selain huruf tersebt adalah huruf ikhfa.
Huruf Ikhfa
Dalam hukum tajwid, Ikhfa adalah suatu hukum yang ditetapkan pada bacaan Nun Mati dan Tanwin ketika bertemu dengan salah satu di antara 15 (lima belas huruf) hijaiyah.
ت |
ث |
ج |
د |
ذ |
ز |
س |
ش |
ص |
ض |
ط |
ظ |
ف |
ق |
ك |
Hukum tersebut tidak hanya menjadi suatu hukum yang ada pada bahasan Nun Mati dan Tanwin. Ihkfa’ ini juga ada pada bagian pembahasan Mim Mati, tetapi dalam nama Ikhfa’-nya diberi tambahan Syafawi.
Tambahan itu sebagai tanda yang menunjukkan bahwa yang dimaksud adalah Ikfa’ dalam pembahasan Mim Mati, bukan Nun Mati dan Tanwin.
Cara Membacanya
Cara membaca hukum ini adalah membunyikan samar-samar antara Idzhar & Idghom. Dengan secara posisi bacaan, ada berada di tengah-tengah. Karena bacaan Ikhfa’ ini mempunyai idghom yang samar, maka suara ghunnah yang ada dibawa Idghom juga dikeluarkan di sini. Iya, Ikhfa’ mempunyai ghunnah yang samar-samar.
Terus ada berapa panjang ghunnah pada Ikhfa’? Ghunnah pada bacaan Ikhfa’ ini mempunyai panjang(2) harakat. Sehingga perlu teliti orang yang membaca Al-Quran disitu ketika ada seseorang yang membaca Al-Quran harus benar-benar memperhatikan dan memahami hal ini dengan baik-baik.
Sebab banyak sekali, orang yang membunyikan bacaan Ikhfa’ tanpa memperhatikan dan memahami panjang dengungnya. Bahkan banyak sekali orang yang membaca seperti tanpa dengung dan langsung lanjut begitu saja.
Jumlah Hurufnya yaitu huruf yang selain ada pada hukum bacaan lain dan dalam pembahasan Nun Mati & Tanwin. Jumlahnya yang ada (lima belas) mungkin akan bisa sulit untuk dihapalkan.
Untuk itu, biasanya, Huruf diletakkan diahir kata yang menata suatu syair agar lebih mudah untuk dihapal. Syair itu adalah:
صِفْ ذَا ثَنَا كَمْ جَادَ شَخْصٌ قَدْ سَمَا … دُمْ طَيِّباً زِدْ فِي تُقًى ضَعْ ظَالِمَا
Dengan begitu, akan terasa lebih mudah bagi kita semua untuk menyebutkan apa saja Huruf Ikhfa’.
Contoh
Berikut ini adalah tabel yang memuat Huruf lengkap dengan contoh
1 | ت | فِئَةٌ تُقَاتِلُ |
2 | ث | ثُمَّ مِنْ نُطْفَةٍ ثُمَّ |
3 | ج | صَعِيدًا جُرُزًا |
4 | د | قِنْوَانٌ دَانِيَةٌ |
5 | ذ | بَاسِطٌ ذِرَاعَيْهِ |
6 | ز | نَفْسًا زَكِيَّةً |
7 | س | خَمْسَةٌ سَادِسُهُمْ |
8 | ش | بَأْسًا شَدِيدًا |
9 | ص | رِيحًا صَرْصَرًا |
10 | ض | وَكُلًّا ضَرَبْنَا |
11 | ط | قَوْمًا طَاغِينَ |
12 | ظ | إِلَّا مِرَاءً ظَاهِرًا |
13 | ف | خَيْرًا فَإِنَّ اللَّهَ |
14 | ق | مُصِيبَةٌ قَالُوا |
15 | ك | بِمَاءٍ كَالْمُهْلِ |
Untuk baca, ambil contoh yang terakhir, إن كنتم. Suara Nun Mati pada kata إن dan tidak dibaca jelas. Melainkan untuk dibaca samar. Jadi, antara Idzhar & Idghom, ambil tengah-tengah. Tetapi, suaranya bukan lalu dirubah seperti ketika mengucapkan Huruf ‘ng’ yang dimatikan.
Suara yang sama atau mirip dengan ‘ng’ itu lebih karena pada kaliamt bacaan ini terdapat suara ghunnah yang dihasilkan oleh Idghom.
Sedang begitu, saat masa proses samar-samar mengucapkan suara Nun Mati itu,di usahakan posisikan mulut menuju Huruf ك. Sehingga, posisi mulut demikian, proses samar menyuarakan Nun Mati, dan jga suara ghunnah dari Idghom yang samar, berkumpul. Panjangnya satu alif atau dua harakat.
Bagaimana bagaimana caranya agar bisa membacanya? Ambillah salah satu contoh yang pertama, lafadz فِئَةٌ تُقَاتِلُ. Terdapat dlummatain yang disandang huruf diahir atau ujung kata فئة. terus, di depannya, ada Huruf ت, salah satu Huruf Ikhfa’.Untuk cara membacanya bukan fiatun tuqootilu alias diizharkan. Tetapi juga bukan fiatuttuqootilu alias diidghomkan.
Terus bagaimana caranya ? Ambil tengah-tengah. mungkin akan terdengar fiatung tuqootilu. Tetapi, bukan untuk menggantinya seperti menambahkan Huruf Konsonan ‘ng’ untuk dimatikan. Melainkan, posisi mulut hendak mengucapkan Huruf ت ketika saat berada di tengah-tengah antara idzhar & idghom.
Baca juga :
- Idgham Bigunnah
- อิดกัม บิลากุนนาห์
Pada saat proses inilah terdengar suara dengung samar-samar punya idghom. Dan untuk hal itu, ditetapkan dengung yang samar ini mempunyai panjang satu alif atau sama dengan dua harakat. Jadi ketika membaca فئة semacam aga ada jeda sebentar untuk menyuarakan ghunnahnya idghom, terus kemudian mengucapkan تقاتل. Selengkapnya, baca;(30) Contoh Ikhfa dalam Al-Qur’an Beserta Surat dan Ayatnya.
Demikianlah dalam pembahasan kali ini, semoga bisa bermanfaat
The post Ikhfa appeared first on this page.